Dewan Perwakilan Daerah Kabupaten Malang mengirimkan 3 personil bidang Komunikasi Informasi dan Media (KIM) Faisal P, Rizal A.B, Ubaid Choiri dalam acara Workshop Jurnalistik dengan tema “Mengoptimalkan Peran Komunikasi, Informasi dan Media” yang diselenggarakan DPW LDII Jatim. Workshop diselenggarakan selama tiga hari 17 – 19 Maret 2017 di Aula LDII Jl. Gayungan VII No. 11 Surabaya.
“Workshop kami laksanakan karna dilatarbelakangi adanya berita hoax atau berita bohong yang menyebar dimedia online, perlu adanya jurnalis yang komprehensif serta kami juga ingin berkoordinasi dengan KIM DPD se-Jatim ” jelas Ali Mustika selaku ketua panitia. Target yang diharapkan setelah mengikuti workshop ini semua peserta bisa menulis sesuai dengan kaidah jurnalistik, pengolahan website dan memproduksi video dan foto yang berkualitas.
Acara ini mendatangkan narasumber dari beberapa pemateri yang ahli, yaitu Imawan Mashuri Komisaris Jawa Pos Grup, Ludhy Cahyana KIM DPP LDII, Ali Mustika Sari KIM DPW LDII Jatim sekaligus Ketua Panitia dan Adi Wijaya salah satu kameramen Trans 7. Peserta yang dihadirkan sejumlah 88 orang, 72 orang dari DPD se-Jatim, 6 orang dari Pondok dan 10 orang undangan khusus.